Rabu, 13 Maret 2013

Awas Buka SMS dari 9338, Pulsa Hilang Rp2 Ribu


Ilustrasi (Foto: Dok okezone)
SURABAYA - Modus perampokkan pulsa semakin beragam. Jika sebelumnya pengguna membalas SMS dari penyedia layanan maka pulsa otomatis akan terpotong. Tapi kali ini, hanya dengan membuka SMS saja pulsa langsung raib Rp2.000.

Kejadian itu menimpa Tony Cahyono (28), Karyawan salah satu perusahaan di Surabaya. Pengguna nomer dari Operator Indosat ini tiba-tiba menerima SMS dari nomer 9338. Isi SMS tersebut adalah "Hot gosip!!!Selain Ayu Ting Ting ada Soimah jg yg lg naik daun lho.Gak percaya?Lihat penampilan Soima di (link yang dituju).CS0217233465"

"Ternyata setelah saya buka SMS itu, tiba-tiba pulsa saya langsung hilang Rp2.000. Padahal saya tidak melakukan balasan kepada nomer itu," kata pria asal Malang, Jawa Timur ini kepada okezone, Senin (10/10/2011).

Ia juga mengaku, sebelumnya tidak pernah mengikuti program-program serupa. Aktiitas yang paling sering digunakan hanya digunakan untuk Browsing dan bermain Facebook. Selebihnya tidak pernah digunakan apapun.

Meski kehilangan pulsa tersebut, Tony mengaku tidak bisa berbuat banyak. "Saya juga bingung mau laporan kemana. Jika memang dilaporkan, masak uang Rp2.000 saja dibuat masalah," katanya sembari mengaku pasrah. 

Namun demikian, Tony berharap agar pihak operator berbuat sportif dalam menjalankan bisnis komunikasi. Jika per pelanggan dipotong pulsa Rp2.000 maka berapa banyak uang yang terkumpul. Selain itu, tindakkan perampokan pulsa ini seharusnya menjadi perhatian serius bagi pemerintah.

"Karena rakyat yang dirugikan atas perampokkan pulsa ini. Pemerintah seharusnya jangan diam saja," pintanya.

Sumber:
Nurul Arifin - Okezone


Call of Duty Elite Nongol di Windows Phone 8




(Foto: Wpcentral)
CALIFORNIA - Para penggemar game perang Call of Duty kali ini tak perlu pusing lagi jika ingin memeriksa status game favorit mereka. Baru-baru ini perusahaan pengembang game asal Amerika Serikat, Activision, telah merilis sebuah layanan untuk game Call of Duty dengan nama Call of Duty Elite, hanya khusus pada Windows Phone 8.

Layanan yang digunakan untuk melihat statistik seorang pemain dalam game, akan memberikan kemudahan pemain untuk melihat perkembangan permainannya pada tiap seri Call of Duty.

Melalui aplikasi ini, Anda dapat melihat statistik permainan mulai dari konten yang unik, kompetisi harian yang berhadiah, Elite TV, analisis, dan lainnya. Layanan ini diklaim Activision sangat berguna untuk para penggemar permainan Call of Duty, dengan fungsi yang menyerupai layanan Halo Waypoint milik game Halo.

Berikut beberapa deskripsi yang dihadirkan Elite menurut Activision:

- Ringkasan karir yang menyediakan statistik mendalam mengenai gaya bermain secara personal, sehingga pemain dapat menganalisis kemajuan permainan mereka mereka dari waktu ke waktu.

- Pemain dapat mengunjungi Clan HQ untuk melihat rincian statistik mengenai sebuah Clan, Kemenangan terbaru dari Clan, dan banyak lagi.

- Pemain sudah terdaftar di Kompetisi untuk kesempatan mendapatkan Clan XP dan lencana digital.

- Akses pada liga sebagai gerbang Anda ke Call of Duty: Black Ops II League Play. Akses ini akan memberikan Anda informasi klasmen yang mendalam setiap musimnya dari divisi dan sub divisi.

- Melihat pertandingan terbaru untuk melacak kinerja Anda berdasarkan tiap-tiap pertandingan.

- Anda dapat menonton Call of Duty Elite TV, secara langsung diantara permainan. Anda juga akan mendapatkan tips dari pengembang, strategi pemrograman, gamabarab mengenai kelas kustomisasi, dan banyak lagi.

Dikutip dari Wpcentral, Rabu (13/3/2013), sayangnya aplikasi Elite hanya gratis untuk pengguna Windows Phone 8, Anda bisa mendapatkan aplikasi ini melalui Windows Phone Store. (amr)

Sumber :
Riyandi Andesma - Okezone

Inilah Sosok Samsung Galaxy SIV?



 JAKARTA - Jelang peluncuran smartphone terbaru Samsung, kini sebuah gambar yang menunjukkan Galaxy SIV beredar di jagad maya. 

Gambar yang di-posting itu memberikan sosok dari suksesor Galaxy SIII yang akan diperkenalkan pada 14 Maret mendatang. Demikian dilansir dari Pocket-lint, Selasa (12/3/2013). 

Bocoran itu menunjukkan bagaimana perusahaan asal Korea Selatan itu membuat sejumlah perubahan pada bagian depan perangkat. Bila dilihat sepintas tak ada yang berbeda, hanya saja Galaxy SIV hadir dengan bentuk yang lebih lebar dan panjang membulat di keempat sisinya. 

Kabar sebelumnya menyebut bahwa Galaxy SIV akan hadir dengan kamera 13 megapiksel, Android 4.2.1, layar Full HD beresolusi 1920x1080, prosesor 1.8GHz, dan RAM 2GB. 

Galaxy SIV juga dikabarkan menggunakan jenis layar baru AMOLED yang disebut 'green PHOLED'. Layar ini diklaim mengonsumsi energi lebih efisien. Selain itu, dua fitur unggulan lainnya juga dikemas, yakni Smart Pause dan Smart Control yang menemani fitur sebelumnya, Smart Stay dan Smart Rotation. 

Peluncuran smartphone pamungkas Samsung ini akan digelar di New York, Amerika Serikat (AS)pada 14 Maret mendatang. Akankah smartphone ini mampu bersaing dengan sejumlah smartphone kelas premium lainnya? Kita tunggu saja.

Sumber :
Gesit Prayogi - Okezone